Agroeduwisata Mulyaharja merupakan salah satu destinasi wisata edukatif berbasis pertanian organik di Kota Bogor yang menggabungkan aspek pendidikan, konservasi, dan rekreasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis model bisnis Agroeduwisata organik (AEWO) Mulyaharja dengan pendekatan Business Model Canvas (BMC) serta menyusun strategi pengembangan usaha berbasis analisis SWOT. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara mendalam dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa AEWO Mulyaharja telah menerapkan sembilan elemen utama BMC dengan model bisnis berbasis komunitas yang melibatkan pentahelix: komunitas, pemerintah, dunia usaha, akademisi, dan media. Berdasarkan analisis SWOT, dirumuskan strategi pengembangan SO, WO, ST, dan WT yang menitikberatkan pada penguatan jejaring, program inovasi edukatif, dan digitalisasi promosi untuk menjawab tantangan penurunan jumlah pengunjung dan keterbatasan sumber daya. AEWO Mulyaharja memiliki potensi sebagai model agroeduwisata berkelanjutan yang mampu beradaptasi dengan perubahan pasar dan berpeluang untuk direplikasi di lokasi lain dengan penyesuaian kontekstual berbasis sumber daya lokal.
Copyrights © 2025