Jurnal Ilmiah Geomatika
Vol. 5 No. 1: April 2025

Analisis dan Permodelan 3D Risiko Bencana Gunung Merapi Terhadap Pemukiman dan Tempat Wisata Tepi Sungai di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Izzulhaq, Muhammad Zydan (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Jul 2025

Abstract

Bencana letusan Gunung Merapi tidak hanya meng-ancam keselamatan jiwa, tetapi juga berdampak serius terhadap pemukiman warga dan keberlanjutan sektor pariwisata termasuk di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Analisis potensi bahaya geologi sangat krusial untuk mengenali wilayah-wilayah yang memiliki tingkat risiko tinggi terhadap ancaman geologi. Metode analisis yang digunakan mencakup teknik spasial seperti buffer, intersection, shortest path, dan pemodelan 3D dengan plugin QGIS2threejs, dengan pemetaan risiko menggunakan multi-ring buffer berbasis skoring jarak serta analisis jalur evakuasi tercepat melalui data vektor jalan. Hasil analisis yang menunjukkan jarak terdekat dari puncak, jarak terdekat dari sungai, dan kelerengan yang terjal memiliki tingkat bahaya yang lebih tinggi dibandingkan area yang lain. Tampilan visual permodelan 3D dapat memberikan representasi lain dan menampakkan kemiripan dengan dunia nyata sehingga mampu menajamkan kemampuan spasial dalam kebencanaan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

imagi

Publisher

Subject

Engineering

Description

IMAGI adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Teknik Geomatika UPN “Veteran” Yogyakarta. Jurnal ini memuat hasil studi dan penelitian bidang geodesi dan geomatika. Jurnal ini diterbitkan dua kali dalam setahun pada bulan April dan Oktober. Jurnal ini bersifat terbuka untuk ...