EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
Vol. 4 No. 1 (2025): EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis

Pengaruh Brand Image, Harga, dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Kopi Kenangan di Bandara City Mall

Cella Srevala (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2025

Abstract

Adanya penelitian ini memiliki tujuan memahami Pengaruh Brand Image, Harga dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Kopi Kenangan di Bandara City Mall. Penggunaan pendekatan kuantitatif serta adanya pengumpulan data primer melalui kuesioner melibatkan 201 responden serta menggunakan Teknik purposive sampling dengan bantuan SPSS versi 25. Penelitian ini melibatkan berbagai uji antara lain Uji hipotesis, validitas, reliabilitas, asumsi klasik, analisis koefisien korelasi, regresi linear berganda, koefisien determinasi, uji t, serta uji f, yang memiliki tujuan untuk memahami sejauh mana pengaruh Brand Image, Harga dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian Kopi Kenangan di Bandara City Mall. Hasil nilai R Square yaitu 0,794 atau 79,4%, menunjukkan pengaruh Brand Image, Harga dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian yaitu 79,4%. Uji F bisa didapatkan dari nilai Fhitung yaiu 252,614 serta nilai signifikannya ialah 0,000, karena itu bisa dikatakan nilai Fhitung 252,614 > 2,65 yang merupakan Ftabel, memiliki nilai signifikannya 0,000 < 0,05. Jadi kesimpulannya ialah hasil uji F Brand Image, Harga, dan Kualitas Produk memberikan pengaruh secara bersamaan terhadap Keputusan Pembelian pada Kopi Kenangan di Bandara City Mall.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

emabi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

EMaBi berisi hasil karya mahasiswa dan dosen Universitas Buddha Dharma khususnya di Fakultas Bisnis yang meliputi bidang : - Ekonomi Bisnis - Berbagai Ekonomi - Kewirausahaan - Sumber daya manusia - Pemasaran - Sistem Pengambilan Keputusan - Manajemen keuangan - Operasional - ...