Penelitian ini bertujuan untuk memetakan tren global dalam kajian school counseling menggunakan pendekatan bibliometrik terhadap data publikasi dari Scopus selama periode 2000–2024. Analisis dilakukan terhadap jaringan kolaborasi penulis, kolaborasi antar negara, keterkaitan istilah, serta evolusi temporal topik-topik utama dalam literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa school counseling berkembang sebagai bidang interdisipliner dengan fokus utama pada isu kesehatan mental siswa, profesionalisme konselor, dan keadilan sosial. Amerika Serikat menjadi pusat kolaborasi ilmiah global, sementara topik seperti professional identity, leadership, dan social justice menunjukkan tren yang meningkat dalam beberapa tahun terakhir. Visualisasi densitas juga memperlihatkan bahwa sebagian besar literatur berpusat pada isu psikososial dan intervensi berbasis sekolah. Temuan ini memberikan gambaran komprehensif mengenai dinamika pengetahuan dalam bidang konseling sekolah serta mengidentifikasi peluang penelitian lanjutan di area yang masih kurang dieksplorasi.
Copyrights © 2025