TRANSISTOR Elektro dan Informatika
Vol 7, No 2 (2025)

EVALUASI DAYA LISTRIK TERPASANG (KVA) PADA PT GEMAH MAKMUR SEJAHTERA (GMS) KABUPATEN SEMARANG

Laksana, Vicky Putra (Unknown)
Haddin, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jun 2025

Abstract

PT. Gemah Makmur Sejahtera (GMS) merupakan perusahaan manufaktur yang beroperasi selama 24 jam dan memiliki kebutuhan daya listrik yang tinggi untuk menunjang proses produksi yang menggunakan mesin-mesin berdaya besar, seperti extruder plastik, mixer, dan motor industri lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kecukupan daya listrik terpasang (dalam satuan kVA) terhadap beban listrik aktual serta proyeksi pertumbuhan beban di masa mendatang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini meliputi pengumpulan data spesifikasi beban, perhitungan arus listrik, Kuat Hantar Arus (KHA), serta penentuan kebutuhan ukuran kabel dan pemutus arus (MCB) sesuai dengan standar teknis yang berlaku. kapasitas transformator yang tersedia sebesar 2.000 kVA. Hal ini menunjukkan bahwa sistem kelistrikan yang ada masih mampu mengakomodasi beban yang dibutuhkan, yang mana berdasarkan hasil analisa, total daya semu yang dibutuhkan saat ini adalah sebesar 1.136,8 kVA dengan jumlah total daya 537,254 kW dan accepting sebesar 690 kVA sehingga beban listrik tidak terlalu besar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

TRANSISTOR EI

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

TRANSISTOR EI (Jurnal Elektro dan Informatika) adalah publikasi ilmiah yang menerbitkan artikel bidang teknik elektro yang mencakup ketenagaan, elektronika, instrumentasi, telekomunikasi, kendali; serta bidang teknik informatika yang mencakup sistem informasi, software engineering, computer network, ...