Teknika
Vol. 19 No. 2 (2025): Teknika Mei 2025

Removal Limbah Logam Berat Cu Dari CV Elmech Technology Secara Kimia Dengan Metode Presipitasi

Mu'tasim Billah (Unknown)
Aulia Rafi Fitriansyah (Unknown)
Randi Ragil Pambudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Apr 2025

Abstract

Peningkatan limbah logam berat Cu dari industri electroplating berpotensi mencemari lingkungan dan mengancam kesehatan manusia, sehingga perlu dikelola lebih lanjut. Penelitian ini bertujuan mereduksi kadar Cu dalam limbah cair CV Elmech Technology menggunakan metode presipitasi kimia dengan NaOH. Metode ini dipilih karena kemampuannya mengubah logam berat menjadi senyawa hidroksida tidak larut yang mudah dipisahkan. Variabel bebas berupa volume NaOH (120, 150, 180, 210, 240 ml) dan waktu pengendapan (40, 60, 80, 100, 120 menit). Analisis kadar Cu dilakukan dengan Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS). Hasil menunjukkan penurunan kadar Cu dari 22,637 mg/L menjadi 0,23 mg/L (efisiensi 99,999%) pada volume NaOH 240 ml, meskipun berat endapan berkurang akibat pembentukan senyawa kompleks hidroksida yang larut. Waktu pengendapan yang relatif optimal tercapai pada 120 menit. Penelitian ini membuktikan efektivitas metode presipitasi dalam mengurangi limbah Cu secara signifikan. Namun, perlu kajian lanjutan terkait aplikasi endapan, alternatif agen presipitasi, dan keamanan filtrat. Hasil ini penting sebagai referensi pengelolaan limbah B3 berkelanjutan, khususnya di industri berbasis logam.

Copyrights © 2025