Jurnal Cendekia Mengabdi Berinovasi dan Berkarya
Vol 3 No 3 (2025): September

Pemeriksaan Kesehatan Lansia di Posyandu Lansia Wilayah Kerja Puskesmas Umban Sari

Yanti, Suci Oktavi (Unknown)
Liyanti, Heniza (Unknown)
Aprilidayani, Indah (Unknown)
Putri, Amelia (Unknown)
Zulfa, Siti Zakiah (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2025

Abstract

Seiring dengan meningkatnya jumlah lansia di Indonesia, diperkirakan pada periode 2010–2035, 10% dari total penduduk akan berusia 60 tahun ke atas. Penurunan fungsi fisiologis yang terjadi pada lansia akibat proses penuaan menyebabkan peningkatan risiko penyakit tidak menular. Di wilayah Kelurahan Sri Meranti, Kecamatan Umban Sari, pemeriksaan kesehatan lansia di Posyandu Lansia telah dilakukan secara rutin, namun belum mencakup pemeriksaan asam urat, yang penting untuk mendeteksi masalah kesehatan seperti hiperurisemia. Kegiatan pengabdian masyarakat dilakukan untuk mengatasi kekurangan ini, dengan melakukan pemeriksaan asam urat dan penyuluhan gizi kepada 30 peserta lansia di Jalan Nelayan RT 7 RW 03. Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa 60% peserta mengalami hiperurisemia, sementara 40% lainnya memiliki kadar asam urat normal. Kegiatan ini berhasil mencapai target yang ditetapkan berdasarkan kehadiran peserta dan evaluasi program. Diharapkan, melalui kegiatan ini, dapat terjadi penurunan prevalensi masalah kesehatan terkait asam urat dan peningkatan kualitas hidup lansia di wilayah tersebut.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Jenaka

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Cendekia Mengabdi Berinovasi dan Berkarya (Jenaka) adalah jurnal multidisiplin Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang diterbitkan oleh Program Studi Budidaya Perairan, Universitas Madako Tolitoli. Terbit 3 kali dalam setahun yaitu Januari, Mei dan September. ISSN 2964-2582. Jenaka memuat ...