JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)
Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3

PENGEMBANGAN SISTEM PRESENSI BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT) TERINTEGRASI DENGAN SIAKAD DI POLITEKNIK NEGERI MALANG

Yuli Ananta, Ahmadi (Unknown)
Ariyanto, Rudy (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 May 2025

Abstract

Perkembangan teknologi di era digital mendorong transformasi sistem akademik, termasuk pencatatan presensi mahasiswa yang masih banyak dilakukan secara manual. Metode konvensional ini rentan terhadap kesalahan pencatatan, manipulasi data, serta membutuhkan waktu yang lama dalam rekapitulasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem presensi berbasis Internet of Things (IoT) menggunakan teknologi Radio Frequency Identification (RFID) yang terintegrasi dengan Sistem Informasi Akademik (SIAKAD) di Politeknik Negeri Malang. Metode pengembangan yang digunakan adalah System Development Life Cycle (SDLC) model Waterfall, yang mencakup analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini mampu mencatat presensi secara otomatis dan real-time, meningkatkan efisiensi administrasi akademik, serta mengurangi potensi kecurangan. Pengujian dengan metode Blackbox Testing memastikan setiap fitur berfungsi sesuai spesifikasi, sedangkan User Acceptance Testing (UAT) menunjukkan tingkat penerimaan pengguna sebesar 92,5%. Implementasi sistem ini diharapkan dapat menjadi solusi inovatif dalam meningkatkan akurasi dan efektivitas pencatatan kehadiran mahasiswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jati

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Adalah jurnal mahasiswa yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil Skripsi Mahasiswa Teknik Informatika ke khalayak luas, diterbitkan secara berkala 6 kali setahun pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober, ...