Journal of Economic, Business and Engineering (JEBE)
Vol 6 No 2 (2025): April

ANALISIS PENGARUH KEMISKINAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI (TIK) TERHADAP INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA (IPM) DAN PERTUMBUHAN EKONOMI DI INDONESIA

Salsabila, Hanifa (Unknown)
Haryono, Slamet (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu acuan bagi Indonesia yang merupakan developing country. Dalam meraih hal tersebut, terdapat faktor-faktor yang dapat mempengaruhinya. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh ekonomi makro pada kemiskinan dan Indeks Pertumbuhan Teknologi Informasi dan Komunikasi (IP-TIK) terhadap Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dan Pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Penelitian ini berjenis kuantitatif dengan menggunakan metode pengambilan data menggunakan dataset statistik atau data sekunder yang diperoleh dari pihak lain yakni dari Badan Pusat Statistik (BPS) Indonesia tahun 2011-2022. Analisis yang digunakan yaitu path analysis dengan bantuan WarpPLS untuk melihat pengaruh langsung dan tidak langsung antar variabel. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kemiskinan berpengaruh negative signifikan secara langsung terhadap pertumbuhan ekonomi, TIK tidak berpengaruh langsung terhadap pertumbuhan ekonomi, dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) berpengaruh positif dan signifikan secara langsung terhadap pertumbuhan ekonomi. Selanjutnya, secara tidak langsung kemiskinan berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi melalui Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) juga berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi melalui Indeks Pembangunan Manusia (IPM) sebagai variabel intervening/mediasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jebe

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Engineering Mechanical Engineering

Description

Journal of Economic, Business and Engineering merupakan Jurnal publikasi karya ilmiah hasil penelitian/ Skripsi/ Tesis/ Disertasi mahasiswa di bidang Ekonomi, Bisnis, dan Teknik. Journal of Economic, Business and Engineering terbit 2 (dua) kali dalam setahun, yaitu bulan Oktober dan ...