Kemajuan teknologi informasi telah membawa transformasi besar dalam dunia pendidikan, termasuk dalam hal penyebaran informasi institusi pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem aplikasi web company profile pada SDN Petukangan Utara 01 guna mendukung kebutuhan publikasi sekolah. Metodologi yang digunakan adalah model Waterfall yang mencakup tahap analisis, perancangan, implementasi, dan pengujian. Hasil akhir berupa website berbasis PHP dan MySQL yang menampilkan informasi sekolah, seperti profil, visi misi, data guru, artikel, pengumuman, dan berita sekolah. Pengujian sistem menunjukkan bahwa aplikasi dapat berjalan dengan baik dan memenuhi kebutuhan sekolah dalam mempublikasikan informasi kepada masyarakat.
Copyrights © 2025