Ramainya para umat muslim di dunia yang ingin menunaikan ibadah haji khususnya Indonesia dan biaya untuk mendapatkan porsi haji kian hari kian meningkat. Lembaga keuangan syariah khususnya Bank Aceh Syariah menawarkan produk tabungan Sahara yang setiap umat muslim ingin menunaikan ibadah haji dengan sistem simpanan secara cicilan. Tabungan Sahara merupakan tabungan yang di khususkan bagi umat muslim untuk memenuhi biaya perjalanan Haji dan Umrah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keunggulan serta minat nasabah dalam memilih tabungan Sahara pada Bank Aceh Syariah Cabang Pembantu Perdagangan Kota Banda Aceh. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Penentuan informan menggunakan Purposive Sampling dan Sampling Insidental. Analisa data bersumber dari pihak bank Aceh Syariah Cabang Pembantu Perdagangan Kota Banda Aceh dan nasabah yang memilih tabungan Sahara. Hasil penilitian ini mengenai keunggulan serta minat nasabah dalam memilih tabungan Sahara pada Bank Aceh Syariah Cabang Pembantu Perdagangan Kota Banda Aceh yaitu secara keunggulan produk, nasabah masih dapat menggunakan tabungan tersebut berapapun lamanya sehingga nasabah dapat secara bertahap menyimpan uangnya untuk mendapatkan porsi haji. Secara minat, nasabah dapat menjalankan rukun Islam yang kelima dengan menunaikan ibadah haji serta nasabah tidak perlu mengurusi untuk mendapatkan porsi haji ke badan penyelenggara haji di Kementerian Agama Republik Indonesia setelah memenuhi simpan untuk mendapatkan porsi haji.
Copyrights © 2025