Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Struktur modal, Profitabilitas, Kebijakan dividen, Sales growth, dan Ukuran perusahaan sektor property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 6 perusahaan. Uji yang digunakan untuk menguji penelitian ini yakni uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolnieritas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokolerasi. Analisis regresi linear berganda dan uji hipotesis yang terdiri dari koefisien korelasi, koefisien determinasi, uji f, dan uji parsial t. Hasil pengujian menunjukkan Struktur modal dan Profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai Perusahaan. Sedangkan Kebijakan dividen, Sales growth, dan Ukuran Perusahaan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap nilai Perusahaan.
Copyrights © 2025