Jurnal Ilmiah Kesehatan
Vol 17 No 1 (2025): Jurnal Ilmiah Kesehatan

Hubungan Tingkat Kecemasan, Aktifitas Fisik dan Status Anemia Dengan Kualitas Tidur Ibu Hamil

Fajarwati, Dewi (Unknown)
Munawaroh (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2025

Abstract

Ketidaknyamanan yang dialami oleh ibu hamil merupakan kondisi fisiologis, namun    jika tidak ditangani, dapat menimbulkan dampak lebih lanjut baik secara fisik maupun psikis, yang memengaruhi ibu dan janin. Pada trimester ketiga kehamilan, banyak ibu hamil mengalami insomnia disebabkan oleh berbagai keluhan. Penelitian yang dilakukan bertujuan dapat mengkaji hubungan antara tingkat kecemasan dengan kualitas tidur pada ibu hamil trimester III. rancangan penelitian Cross Sectional, penelitian dilakukan mulai bulan Juli hingga Agustus 2024. Jumlah responden sebesar 40 ibu hamil. Analisis penelitian yang digunakan yaitu analisis univariat dan bivariat serta uji statistik yang dipilih yaitu Uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan tingkat kecemasan berhubungan signifikan dengan kualitas tidur ibu hamil trimester III dengan P-value=0,014 (p<0,05) dan PR=3,889, dan aktifitas fisik berhubungan dengan kualitas tidur ibu hamil trimester III dengan P-value=0,019 (p>0,05). Peneliti menyarankan dapat mengurangi ketidaknyamanan ibu hamil trimester III terutama dalam mengatasi gangguan  tidur baik melalui penyuluhan, senam hamil maupun metode lainnya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jikmht

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Kesehatan is one of the online-based scientific periodic published by the Institute for Research and Community Service at Universitas Mohammad Husni Thamrin. This journal accepts articles or scientific papers that focus on health issues. This journal will be publishes biannually, in ...