Penelitian yang menggunakan variabel struktur modal untuk variabel mediasi antara kebijakan hutang dengan nilai dari perusahaan. Pendekatan kuantitatif dengan fokus kepada Perusahaan Sektor Infrastruktur yang terdaftar di BEI. Periode yang dipilih antara 2018 – 2022, untuk mengumpulkan data laporan keuangan Sebanyak 30 perusahaan kemudian diolah menggunakan Partial Least Squares (PLS). Hasil yang didapatkan adalah Kebijakan Hutang (Debt to Asset Ratio) secara signifikan mempengaruhi struktur modal yang diukur dengan Debt to Equity (DER). Selanjutnya struktur modal terbukti memiliki pengaruh positif terhadap nilai perusahan yang diukur melalui price to book value (PBV). Temuan penting lainnya, adalah struktur modal memiliki peran mediasi penuh dalam hubungan antara kebijakan hutang dan nilai perusahaan. Implikasi dari hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen struktur modal yang tepat dapat memperkuat pengaruh positif kebijakan hutang terhadap peningkatan nilai perusahaan.
Copyrights © 2025