Ekomen
Vol 25, No 1 (2025)

Strategi Pengembangan Usaha Air Minum Salumalino desa Bancea Kecamatan Pamona Selatan Kabupaten Poso

Mbae, Irma (Unknown)
Karadja, Windi Hastuti (Unknown)
Pombile, Felisya (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan strategi yang tepat dalam pengembangan usaha air minum “Salumalino” di desa bancea Kecamatan Pamona Selatan Kabupaten Poso. Metode analisis data menggunakan analisis SWOT dan analisis matriks SWOT. Salah satu UMKM yang berada di desa Bancea yaitu CV.Anugerah Alam Mineral yang merupakan salah satu Perusahaan manufaktur yang bergerak dibidang pembuatan,penjualan,dan distribusi Air Minum Dalam kemasan (AMDK) dengan merek SALUMALINO. Sampel dalam penelitian ini adalah salah satu usaha yang bergerak di pembuatan, penjualan, dan distribusi Air Minum Dalam kemasan (AMDK) bermerek “Saluma lino”. Metode penentuan sampel adalah judgement sampling dengan pertimbangan bahwa responden yang dimaksud memiliki kapasitas dan kemampuan dalam merumuskan kebijakan usaha termasuk merumuskan strategi pengembangan usaha dan mengenal dinamika bisnin yang dijalankan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah mengidentifikasi faktor – faktor internal dan eksternal melalui matriks IFE dan EFE. Setelah itu kita menggunakan analisis SWOT untuk menganalisis faktor strategis usaha yang meliputi kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman dalam kondisi saat ini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

EkoMen

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Ekomen (Ekomen) dikelola oleh Fakultas Ekonomi Universitas Sintuwu Maroso, terbit dua kali dalam setahun pada bulan Januari dan September. Pada setiap terbitan, setiap artikel yang diterima Ekomen akan ditinjau terlebih dahulu baik oleh editor internal maupun eksternal. Selanjutnya ...