Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan
Vol. 13 No. 3 (2025)

SISTEM MONITORING DAN DETEKSI DINI KUALITAS UDARA BERBASIS INTERNET OF THINGS

Faturrahman, Luthfan Akmal (Unknown)
Tanjung, Budiman Faisal (Unknown)
Saragih, Yuliarman (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jul 2025

Abstract

Udara merupakan salah satu sumber daya alam yang sangat penting bagi kehidupan manusia. Kualitas udara yang buruk akibat pencemaran gas berbahaya seperti karbon monoksida (CO), amonia (NH₃), dan karbon dioksida (CO₂) dapat memicu berbagai penyakit saluran pernapasan. Oleh karena itu, diperlukan sistem pemantauan kualitas udara yang mampu mendeteksi gas-gas tersebut secara real-time. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan menguji sistem monitoring kualitas udara berbasis Internet of Things (IoT) dengan menggunakan tiga sensor gas, yaitu MQ-07, MQ-09, dan MQ-135. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D), dengan pendekatan pengujian langsung terhadap rancang bangun alat serta penguatan melalui studi literatur. Hasil pengujian menunjukkan bahwa ketiga sensor mampu mendeteksi konsentrasi gas secara akurat dan memberikan respons yang sesuai terhadap klasifikasi kualitas udara (baik, sedang, buruk, berbahaya). Sistem yang dikembangkan juga mampu menampilkan data secara real-time melalui antarmuka web dan LCD. Dengan kemampuan deteksi dini dan akses data yang terbuka, sistem ini diharapkan dapat mendukung upaya penurunan risiko kesehatan akibat polusi udara serta menjadi kontribusi nyata dalam pencapaian target SDGs, khususnya tujuan ke-3 tentang kehidupan sehat dan sejahtera.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jitet

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan (JITET) merupakan jurnal nasional yang dikelola oleh Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik (FT), Universitas Lampung (Unila), sejak tahun 2013. JITET memuat artikel hasil-hasil penelitian di bidang Informatika dan Teknik Elektro. JITET berkomitmen untuk ...