Abstrak: Pemanfaatan energi alternatif, khususnya energi surya, menjadi tantangan besar di masa depan. Masalah yang dihadapi adalah rendahnya pemahaman dan keterampilan masyarakat, khususnya generasi muda, mengenai konversi energi terbarukan menjadi listrik. Tujuan pengabdian ini adalah memberikan pelatihan kemampuan teknis berupa instalasi dan pengenalan perangkat pembangkit tenaga surya kepada guru dan siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Lamongan. Metode yang digunakan berupa workshop dan praktikum, dengan peserta yang terdiri dari guru dan siswa sebanyak 19 orang. Evaluasi dilakukan melalui pengamatan langsung, penilaian keterampilan setelah pelatihan, dan kuisioner kegiatan. Dari hasil kegiatan, survey mayoritas peserta menilai materi sangat relevan dan dapat diterapkan dalam pendidikan vokasi dan industri dimana 52,4% peserta memberikan poin terbaik. Penyampaian materi oleh instruktur juga mendapat penilaian tertinggi pada 42,1%, menjelaskan kemampuan instruktur dalam menyampaikan konsep dengan jelas. Sebanyak 70 % peserta menilai program ini relevan, terlihat dari tingkat kepuasan peserta yang tinggi dan penilaian positif terhadap sarana praktikum yang disediakan. Program ini berpotensi meningkatkan kesadaran dan keterampilan di bidang energi terbarukan di kalangan generasi muda.Abstract: Utilization of alternative energy, especially solar energy, is a major challenge in the future. The problem faced is the low understanding and skills of the community, especially the younger generation, regarding the conversion of renewable energy into electricity. The purpose of this community service is to provide training on installation and introduction of solar power generation devices to teachers and students of Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Lamongan. The methods used are workshops and practicums, with participants consisting of teachers and students. Evaluation is carried out through direct observation and assessment of skills after training. From the results of the activity, the survey of the majority of participants considered the material very relevant and applicable in vocational education and industry, where 52.4% of participants gave the best points. The delivery of material by the instructor also received the highest rating at 42.1%, reflecting the instructor's ability to convey concepts clearly. As many as 70% of participants considered this program successful, as seen from the high level of participant satisfaction and positive assessment of the practicum facilities provided. This program has the potential to increase awareness and skills in the field of renewable energy among the younger generation.
Copyrights © 2025