Indonesia Economic Journal
Vol. 1 No. 2 (2025): JULI-DESEMBER

Pengaruh Literasi Keuangan Syariah dan Lingkungan Sosial Terhadap Niat Menabung di Bank Syariah pada Generasi Z

Laila Nadhrotan Naim (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan syariah dan lingkungan sosial terhadap niat menabung di bank syariah pada Generasi Z di wilayah Jabodetabek. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode survei. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 396 responden yang memenuhi kriteria sebagai Generasi Z (usia 17–28 tahun) dan belum memiliki rekening di bank syariah. Analisis data dilakukan dengan menggunakan regresi linier berganda melalui software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, literasi keuangan syariah dan lingkungan sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap niat menabung di bank syariah. Secara simultan, kedua variabel independen tersebut juga terbukti berpengaruh signifikan terhadap niat menabung. Nilai koefisien determinasi (R²) sebesar 0,393 menunjukkan bahwa 39,3% variasi dalam niat menabung dapat dijelaskan oleh literasi keuangan syariah dan lingkungan sosial, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain di luar model. Temuan ini memberikan implikasi penting bagi lembaga keuangan, regulator, dan pendidik dalam merancang strategi peningkatan inklusi keuangan syariah di kalangan generasi muda

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

iej

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Accepts research articles, both empirical studies and literature studies that focus on the fields of Economics, Accounting and ...