Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sejauh mana pengaruh inovasi produk dan pemasaran melalui influencer terhadap keputusan pembelian produk KAFH. Metode penelitian yang digunakan bersifat kuantitatif dengan teknik pengumpulan data berupa penyebaran kuesioner kepada 87 responden. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik inovasi produk maupun influencer memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, baik secara parsial maupun simultan. Dari kedua variabel tersebut, inovasi produk memiliki pengaruh yang lebih dominan dibandingkan influencer dalam mempengaruhi keputusan konsumen. Nilai koefisien determinasi (R²) sebesar 62,9% menunjukkan bahwa kedua variabel tersebut mampu menjelaskan sebagian besar variasi keputusan pembelian. Temuan penelitian ini menegaskan pentingnya inovasi produk yang berkesinambungan serta optimalisasi strategi promosi melalui influencer dalam meningkatkan penjualan produk KAFH.
Copyrights © 2025