Jurnal Sistem Informasi dan Sistem Komputer
Vol 10 No 2 (2025): Vol 10 No 2 - 2025

Rancang Bangun Sistem Informasi Si Ujikom Lembaga Sertifikasi Profesi SMKN 1 Pelaihari

Prastyaningsih, Yunita (Unknown)
Ridha, M. Najamudin (Unknown)
Aristi, Nina Mia (Unknown)
Husnah, Rafikatul (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jul 2025

Abstract

SMKN 1 Pelaihari merupakan sekolah kejuruan yang telah ditetapkan sebagai Lembaga Sertifikasi Profesi Pihak Pertama (LSP-P1) oleh BNSP. Namun, proses pendaftaran uji kompetensi sebelumnya memiliki beberapa kekurangan, seperti tidak adanya validasi data saat pendaftaran serta keterbatasan akses pihak sekolah terhadap data peserta dan laporan asesmen. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, peneliti membuat sistem Si Ujikom untuk mengelola uji kompetensi seperti proses pendaftaran peserta, penginputan skema, sampai pendataan hasil assessment. Si Ujikom dikembangkan menggunakan model SDLC waterfall dan framework CodeIgniter 4. Sistem ini mencakup fitur pendaftaran peserta, pengelolaan skema uji, penjadwalan, pengisian dokumen, serta pelaporan hasil uji kompetensi. Pengujian menggunakan metode blackbox testing dan User Acceptance Testing (UAT). Berdasarkan hasil pengujian blackbox, seluruh fitur Si Ujikom berfungsi sesuai dengan fungsi yang diharapkan. Sedangkan User Acceptance Testing menunjukkan bahwa sistem berfungsi sesuai kebutuan klien dan mampu mempermudah manajemen uji kompetensi di LSP-P1 SMKN 1 Pelaihari yang dibuktikan dengan perolehan skor 41 dari total 50.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

simkom

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Other

Description

Jurnal SIMKOM menerbitkan jurnal akses terbuka penuh, yang berarti bahwa semua artikel tersedia di internet untuk semua pengguna segera setelah publikasi, penggunaan non-komersial dan distribusi dalam media apapun diperbolehkan, dengan syarat penulis dan jurnal tersebut dikreditkan dengan benar. ...