Pembelajaran Bahasa Indonesia sebagai mata pelajaran inti di sekolah dasar sering menghadapi tantangan rendahnya minat belajar siswa akibat penggunaan metode yang monoton dan kurang interaktif. Untuk mengatasi hal ini, pemanfaatan media berbasis teknologi seperti game edukasi menjadi solusi yang potensial. Penelitian ini mengembangkan sebuah media pembelajaran berupa game labirin yang menyisipkan materi Bahasa Indonesia, khususnya untuk siswa kelas 2 SD, dan dapat diakses secara offline. Lokasi penelitian dilakukan di SDN Juhut 5, Kecamatan Karang Tanjung, yang tengah berupaya menerapkan pembelajaran berbasis teknologi guna meningkatkan literasi dan kreativitas siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah Rapid Application Development (RAD) dengan pendekatan berorientasi objek. Proses pengembangan meliputi identifikasi masalah, analisis kebutuhan, perancangan aplikasi, pengembangan menggunakan Construct 2, serta uji coba aplikasi. Perancangan dilakukan dengan bantuan UML, diagram alir, dan desain antarmuka agar game berjalan sesuai tujuan pembelajaran. Hasilnya, game labirin ini berisi materi Bahasa Indonesia dan kuis interaktif dengan dukungan animasi dan suara, dapat digunakan secara offline melalui perangkat Android. Media ini terbukti efektif meningkatkan ketertarikan dan pemahaman siswa terhadap materi, serta menjadi alternatif inovatif bagi guru dalam mengajar Bahasa Indonesia di sekolah dasar.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025