Jurnal Mirai Management
Vol 10, No 2 (2025)

Pengaruh Kualitas Produk, E-Word Of Mouth Dan Live Streaming Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Fashion Pada E-Commerce “Shopee” (Studi Kasus Masyarakat Kota Yogyakarta)

Karlina, Lilis (Unknown)
Fitri, Nursa (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualita produk, electronic word of mouth, dan live streaming terhadap keputusan pembelian konsumen fashion di e-commerce Shopee. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 140 responden yang terdiri dari masyarakat Kota Yogyakarta. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang telah di uji validitasnya menggunakan Pearshon Correlation, dan uji reliabilitas menggunakan rumus Cronbach Alpha. Teknik analisis data menggunakan uji regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas produk (X1) tidak berpengaruh positif terhadap terhadap keputusan pembelian konsumen fashion di e-commerce Shopee dengan nilai regresi sebesar 0,104 dan tingkat signifikansi sebesar 0,186. Electronic word of mouth (X2) berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian konsumen fashion pada e-commerce Shopee dengan nilai regresi sebesar 0,317 dan tingkat signifikansi sebesar 0,000. Live sreaming (X3) berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian konsumen fashion pada e-commerce Shopee dengan nilai regresi sebesar 0,480 dan tingkat signifikansi sebesar 0,000. Besarnya pengaruh kualitas produk, electronic word of mouth, dan live streaming mampu menjelaskan variabel keputusan pembelian konsumen fashion di e-commerce Shopee sebesar 71% sedangkan sisanya sebesar 29% dijelaskan oleh variabel lain di luar penelitian ini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

mirai

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Mirai Management adalah jurnal berkala ilmiah yang diterbitkan Program Pascasrajan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) AMKOP Makassar terbit perdana sejak tahun 2016. ...