Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis Pengaruh Peran Akuntansi Hjau, Eco-Efficiency, serta Kinerja Lingkungan terhadap Nilai Peruahaan sektor energi yang telah tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode 2021-2023. Penelitian ini menggunakan untuk sampel 36 perusahaan yang ditentukan dengan menerapkan teknik purposive sampling. Pengolahan data dilakukan dengan analisis deskriptif serta dilakukan uji asumsi klasik dan hipotesis. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa Akuntansi Hijau dan Pengungkapan Emisi Karbon memiliki pengaruh terhadap Nilai perusahaan. Sementara itu, Eco-Efficiency dan Kinerja Lingkungan tidak memiliki pengaruh terhadap Nilai perusahaan.
Copyrights © 2025