Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)
Vol. 8 No. 4 (2025): COSTING : Journal of Economic, Bussines and Accounting

OPTIMASI COLD CHAIN MANAGEMENT UNTUK PRODUK REAGEN DENGAN MENGGUNAKAN METODE HOUSE OF RISK (HOR) & SIX SIGMA DI PT XYZ

Aliyya, Melviana Fuja (Unknown)
Sari, Rini Mulyani (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jul 2025

Abstract

Cold chain Management (CCM) memiliki peran krusial dalam menjaga kualitas produk reagen Cell yang sensitif terhadap suhu selama proses distribusi. Penelitian ini dilakukan di PT XYZ dengan tujuan untuk mengoptimalkan pengelolaan rantai dingin melalui penerapan metode House of Risk (HOR) dan Six Sigma. HOR digunakan untuk mengidentifikasi serta memprioritaskan risiko berdasarkan risk event dan risk agent, sementara Six Sigma diterapkan untuk menganalisis akar penyebab dan merancang tindakan perbaikan yang berkelanjutan. Penelitian ini dilakukan dengan mengumpulkan data risiko dari proses distribusi, menganalisis tingkat keparahan, kejadian, dan kemampuan deteksi, lalu menentukan prioritas risiko tertinggi untuk ditindaklanjuti. Hasil penelitian menunjukkan bahwa risiko utama berasal dari prosedur pengemasan yang tidak sesuai, kurangnya pelatihan staf secara rutin, serta pemilihan pihak ketiga logistik (3PL) yang tidak mempertimbangkan kompetensi. Implementasi perbaikan seperti validasi pengemasan secara berkala, pelatihan rutin, dan evaluasi kinerja 3PL berhasil menurunkan tingkat kegagalan distribusi. Dengan demikian, integrasi HOR dan Six Sigma terbukti efektif dalam meningkatkan mutu dan keandalan Cold chain Management

Copyrights © 2025