Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Pada penelitian ini metode pengumpulan data yang di gunakan adalah wawancara. Penentuan subjek pada penlitian ini menggunakan teknik purposive sampling berjumlah 3 orang mahasiswa Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Negeri Manado. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi coping yang digunakan mahasiswa pada saat mengalami Academic Burnout serta efektivitas strategi yang mereka gunakan. Hasil penelitian menunjukkan ketiga subjek mengalami Academic Burnout, dimana subjek pertama mengalami academic burnout pada saat sedang menyusun tugas akhir (skripsi), sedangkan subjek kedua dan ketiga mengalami academic burnout terjadi saat mereka menjalani perkuliahan, penyebab utama yang menyebabkan mereka mengalami academic burnout adalah banyaknya tekanan atau tuntutan baik itu dari pihak kampus maupun orang tua yang mengharuskan bisa menyelesaikan laporan dan juga mengharuskan mereka agar bisa lulus tepat waktu.
Copyrights © 2025