Proceedings Series on Social Sciences & Humanities
Vol. 24 (2025): Proceedings of International Student Conference on Education (ISCE) 2025

Urgensi Manajemen Pendidikan Karakter dalam Pembentukan Karakter Siswa yang Berintegritas

Cita, Ajeng Dwi (Unknown)
Khasanah, Uswatun (Unknown)
Nuriyah, Zinta (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2025

Abstract

Maraknya kasus bullying (perundungan) anak sekolah yang terjadi menjadi sebuah keprihatinan dunia pendidikan Indonesia. Manajemen pendidikan karakter yang efektif sangat diperlukan untuk menekan kasus perundungan maupun kejahatan anak usia sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pentingnya manajemen pendidikan karakter yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan dalam membentuk peserta didik yang memiliki karakter baik dan berintegritas. Menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi literatur, data dikumpulkan melalui studi kepustakaan dari berbagai sumber seperti jurnal, artikel, buku, dan skripsi yang relevan. Hasil kajian menunjukkan bahwa karakter manajemen pendidikan sangat krusial dalam membentuk siswa yang tidak hanya cerdas secara akademik tetapi juga memiliki moral, etika, dan integritas yang tinggi. Implementasi manajemen pendidikan karakter yang efektif melibatkan kolaborasi antara sekolah, guru, orang tua, dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang mendukung pengembangan karakter secara menyeluruh. Dengan demikian, karakter manajemen pendidikan menjadi fondasi utama dalam membangun generasi yang berintegritas dan siap menghadapi tantangan zaman.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pssh

Publisher

Subject

Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

The Proceedings Series on Social Sciences & Humanities aims to publish proceedings from conferences on the scope: 1. Business, Management & Accounting 2. Social Sciences ...