Shell Civil Engineering Journal
Vol. 10 No. 1 (2025): SCEJ (Shell Civil Engineering Journal)

Persepsi Masyarakat terhadap Pelayanan dan Kelayakan Terminal Pelabuhan Ferry Tomia

Saputra, Diman (Unknown)
Efendi, Ahmad (Unknown)
Abdu, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2025

Abstract

Terminal Pelabuhan Ferry Tomia merupakan infrastruktur vital yang mendukung konektivitas antarwilayah di Kabupaten Wakatobi. Namun, kualitas pelayanan dan kelayakan fasilitas di terminal ini masih menghadapi berbagai kendala, seperti tidak tersedianya papan informasi keberangkatan kapal, perubahan jadwal karena cuaca buruk, serta kerusakan fasilitas akibat cuaca ekstrem yang belum tertangani secara optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat kepuasan masyarakat terhadap pelayanan di terminal dan mengevaluasi standar kelayakan fasilitas berdasarkan regulasi yang berlaku. Metode penelitian yang digunakan adalah survei dengan pendekatan kuantitatif melalui kuesioner, observasi, dan dokumentasi. Sampel sebanyak 100 responden ditentukan menggunakan rumus Slovin dan teknik purposive sampling. Analisis data dilakukan menggunakan Customer Satisfaction Index (CSI) dan persentase kelayakan. Hasil penelitian menunjukkan nilai CSI sebesar 79,49%, yang termasuk kategori “puas”. Namun, hasil evaluasi terhadap 50 indikator fasilitas berdasarkan Peraturan Menteri Perhubungan No. 119 Tahun 2015 menunjukkan bahwa hanya 29 indikator yang terealisasi, sehingga nilai kelayakan terminal secara keseluruhan sebesar 58% atau termasuk kategori "kurang memenuhi syarat". Temuan ini menunjukkan adanya kebutuhan mendesak untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan melengkapi fasilitas terminal guna memberikan kenyamanan dan keamanan yang optimal bagi pengguna jasa pelabuhan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

SCEJ

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

SCEJ (Shell Civil Engineering Journal) is a periodic scientific journal published binually, in June and December by the Department of Civil Engineering, Faculty of Engineering, Universitas Muhammadiyah Buton. The SCEJ journal is a medium for publishing the scientific research results of students, ...