Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku pelaku usaha wanita dalam meningkatkan UMKM melalui PNM Mekaar di Kabupaten Pemangkat. Jenis penelitian yang digunakan yaitu kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Data dalam penelitian terdiri dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa wawancara, observasi dan dokumentasi. Penelitian ini menunjukkan bahwa PNM Mekaar Cabang Selakau berperan penting dalam pengembangan dan peningkatan usaha, khususnya diwilayah Pemangkat.
Copyrights © 2025