Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kinerja keuangan dan kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan. Kinerja keuangan diukur menggunakan return on assets dan kebijakan deviden diukur menggunakan dividen payout ratio, sedangkan nilai perusahaan diukur menggunakan price book value. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan. Populasi penelitian adalah perusahaan sektor energi. Teknik yang digunakan pada pengambilan sampel penelitian ini menggunakan metode purposive sampling berdasarkan kriteria yang telah ditentukan oleh peneliti, sehingga diperoleh sebanyak 18 perusahaan sektor energi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2022-2023. Metode analisis digunakan dengan aplikasi Eviews 12. Hasil penelitian dapat disimpulkan nilai return on asset dan dividen payout ratio berpengaruh positif terhadap price book value.
Copyrights © 2025