Ezra Science Bulletin
Vol. 3 No. 2 (2025): July-December 2025

BUSANA PENGANTIN JALO BATANTI SEBAGAI PENCIPTAAN EXOTIC DRAMATIC STYLE

Anggun, Tri (Unknown)
Fatrina, Novina Yeni (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jul 2025

Abstract

Busana Pengantin Jalo Batanti merupakan pakaian adat dari daerah Solok yang biasanya dikenakan dalam acara adat bararak perkawinan. Keunikan visual dan kekayaan makna dari busana ini menjadi sumber inspirasi dalam penciptaan karya dengan pendekatan exotic dramatic style yang menonjolkan kesan mewah, kuat, artistik. Dalam prosesnya diterapkan teknik makrame sebagai aksen dekoratif yang memperkaya nilai estetika karya. Penciptaan karya ini bertujuan mewujudkan dan menampilkan kreativitas perancangan busana yang mampu memadukan unsur tradisional dengan sentuhan modern, serta menggunakan kain songket Silungkang untuk mempertahankan nilai budaya Minangkabau. Proses penciptaan meliputi empat tahap, yaitu eksplorasi, perancangan, perwujudan, dan penyajian. Hasil karya berupa tiga busana, yaitu (1) Busana Haute Couture, (2) Busana Ready To Wear Deluxe, dan (3) Busana Ready To Wear, yang ditampilkan dalam fashion show di Taman Pelataran Jam Gadang, Bukittinggi sebagai bentuk apresiasi terhadap kekayaan budaya lokal memalui pendekatan estetika modern.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ezrascibin

Publisher

Subject

Arts Humanities Computer Science & IT Social Sciences Other

Description

Ezra Science Bulletin is a open-access publication journal of research results, scientific research articles, conceptual articles, literature reviews, and/or ideas from various disciplines science. Ezra Science Bulletin is providing a platform that welcomes and acknowledges high quality empirical ...