Jurnal Kajian Ekonomi dan Bisnis Islam
Vol. 2 No. 01 (2025): Jurnal Al-Istishna

Potensi Pengembangan Pasar Saham Syariah Di Indonesia: Dinamika Tantangan Dan Peluang

Basri, Basri (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui potensi pengembangan pasar saham syariah di Indonesia dan menguraikan dinamika tantangan dan peluangnya. Pasar saham syariah di Negara ini mempunyai peran yang sangat penting dalam memberikan alternatif investasi kepada masyarakat dengan memprioritaskan aspek syariah. Fakta ini dibuktikan dengan meningkatnya kebutuhan indikator instrumen keuangan (financial instrumen). Melalui regulasi pemerintah yang berfungsi sebagai Allocation of Branch untuk mendukung aktivitas perdagangan saham syariah agar terus betransformasi dalam memenuhi kebutuhan masyarakat di bidang invstasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan analisis deskriftif. Sumber data diperoleh dari Annual Report OJK, Pasar Modal Syariah, dan Jurnal penelitian yang relevan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai efek syariah setiap tahun terus mengalami perkembangan diantaranya kapitalisasi ISSI, Sukuk Korporasi, Reksa Dana, dan SBSN. Adapun tantangan pasar saham syariah seperti keterbatasan kuantitas emiten, literasi keuangan, dan likuiditas masih rendah sementara peluanganya adalah populasi muslim Indonesia sangat besar, sistem regulasi memadai, dan pertumbuhan industri keuangan syariah setiap tahun mengalami perkembangan

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

al-istishna

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Al-Istishna berfokus pada penelitian terkait ekonomi Islam, bisnis Islam, dan keuangan Islam yang relevan dengan perkembangan teori dan praktik ekonomi Islam, bisnis Islam, dan keuangan Islam. Jurnal Al-Istishna bermaksud untuk menyoroti implikasi praktis dari mendorong proses pengambilan ...