ABDI MOESTOPO: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat
Vol 8, No 2 (2025): Juli 2025

Penyuluhan Cara Menyikat Gigi Pada Lansia Di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 3, Jakarta Selatan

Ibrahim, Irsan (Unknown)
Febriani, Mirna Rifky (Unknown)
Alawiyah, Tuti (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2025

Abstract

Kehilangan gigi dapat mengganggu beberapa fungsi, yaitu mengunyah, berbicara, dan estetika. Permukaan plat gigi tiruan yang kasar memudahkan penumpukan plak dan sisa makanan. Plak yang sering ditemukan pada gigi tiruan terdiri dari Streptococcus mutans, Streptococcus mitis, dan Streptococcus oralis. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan edukasi kepada masyarakat lansia di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 3 tentang cara perawatan gigi tiruan pada lansia. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan di Ruang Serbaguna Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 3 Jakarta Selatan, diikuti oleh 3 orang dokter gigi dan 14 orang mahasiswa dengan target peserta lansia sebanyak 30 orang. Pelayanan yang diberikan berupa penyuluhan tentang cara menjaga kebersihan gigi tiruan pada lansia. Kegiatan pengabdian masyarakat Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Prof. Dr. Moestopo (B) dilaksanakan di Jakarta Selatan. Diharapkan kegiatan penyuluhan bagi lansia ini dapat terlaksana secara terprogram dan berkelanjutan, serta mendapat dukungan dari berbagai pihak, terutama masyarakat dan pemerintah daerah secara berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

abdimoestopo

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science

Description

ABDI MOESTOPO an open source journal, published by the Institute for Research and Community Service (LPPM), University of Prof. Dr. Moestopo (Beragama) Jakarta to accommodate the results of research and community service activities carried out by researchers from various universities / research ...