Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi
Vol. 6 No. 6 (2025): Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi (Juli - Agustus 2025)

Systematic Literature Review: Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Return Perusahaan Indeks LQ45

Nanias, Nanias (Unknown)
Syarbini Ikhsan (Unknown)
Helisa Noviarty (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jul 2025

Abstract

Kurangnya pemahaman yang komprehensif mengenai faktor-faktor yang dapat mempengaruhi return saham pada perusahaan-perusahaan dalam indeks LQ45, menyebabkan investor berpotensi membuat keputusan investasi tanpa dasar analisis yang memadai dalam menghadapi dinamika pasar yang tidakĀ  pasti. Sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi return saham berdasarkan kajian literatur yang telah dipublikasikan. Studi ini menggunakan metode Systematic Literature Review (SLR) yang melibatkan analisis terhadap 14 artikel ilmiah yang terindeks SINTA dan diterbitkan pada periode 2020 hingga 2025. Setiap artikel diidentifikasi untuk menemukan variabel-variabel yang terbukti berpengaruh terhadap return saham. Hasil dari studi ini menunjukkan adanya beberapa faktor yang secara konsisten memengaruhi pengembalian saham, yaitu Beta, Laba Akuntansi, Arus Kas Operasi, Current Ratio, Return on Assets (ROA), Return on Equity (ROE), Price to Book Value (PBV), Debt to Equity Ratio (DER), Price Earning Ratio (PER), serta Earnings per Share (EPS). Temuan ini memberikan gambaran mengenai faktor-faktor yang perlu diperhatikan investor maupun akademisi dalam manganalisis kinerja saham sehingga mampu memprediksi potensi keuntungan yang lebih besar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JEMSI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi (JEMSI), ISSN 2686-5238 (online) dan ISSN 2686-4916 (print), merupakan jurnal penelitian manajemen dan sistem informasi yang diterbitkan sejak tahun 2019 oleh Dinasti Publisher. Jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian kepada para ...