SEIKO : Journal of Management & Business
Vol 8, No 2 (2025): July - December

Kontribusi Nilai-Nilai Spiritualitas di Tempat Kerja dan Citizenship Behavior terhadap Kinerja SDM UMKM Dompu

Kalisom, Kalisom (Unknown)
Shoalihin Shoalihin, Mahmud Mahmud , (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2025

Abstract

Metode Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif kausalitas dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh Spiritualitas di Tempat Kerja dan Organizational Citizenship Behavior terhadap Kinerja Karyawan. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan UMKM di Kabupaten Dompu. Sampel penelitian ini adalah karyawan yang bekerja di sektor UMKM bidang kuliner sebanyak 220 responden dari total 1.245 populasi telah menjawab kuesioner yang dibagikan secara langsung dalam bentuk cetak. Pengambilan sampel menggunakan sample size calculator. Alat analisis yang digunakan adalah SEMPLS v 3 untuk menguji hipotesis yang telah dirumuskan. Hasil penelitian membuktikan bahwa Spiritualitas di Tempat Kerja dan Organizational Citizenship Behavior berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan. Rekomendasi dari penelitian ini secara praktis dapat membantu UMKM dalam menciptakan lingkungan kerja yang mendukung dan memotivasi karyawan untuk meningkatkan kinerja secara optimal. Selain itu, hasil penelitian ini juga dapat dijadikan dasar dalam pengambilan kebijakan manajerial yang berkelanjutan bagi UMKM di Kabupaten Dompu. Kata Kunci: Spiritualitas di Tempat Kerja, Organizational Citizenship Behavior, Kinerja Karyawan

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

seiko

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects ...