Journal of Maritime Empowerment
Vol 7 No 2 (2025): Journal of Maritime Empowerment

PELATIHAN PENGEMBANGAN PRODUK UMKM MELALUI INOVASI PRODUK KUE BAWANG PEDAS PADA PELAKU USAHA DI DESA PENAGA

Afriyadi, Afriyadi (Unknown)
Hasnarika, Hasnarika (Unknown)
Dewi, Lyidya Safrina (Unknown)
Saputri, Friska Amelia (Unknown)
Juwandi, Juwandi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Kue Bawang Pedas Caramelo merupakan inovasi rasa terbaru dalam dunia camilan tradisional yang menggabungkan antara cita rasa pedas dan manis dengan sentuhan karamel yang khas. Kuliner ini menghadapi tantangan untuk tetap bersaing di pasar modern yang kompetitif. Pengabdian ini bertujuan untuk merumuskan strategi pemasaran kreatif agar Kue Bawang Pedas Caramelo ini dapat diterima sebagai produk unggulan di pasar. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini meliputi metode wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan dokumentasi di Kampung Rekoh, Desa Penaga, Kabupaten Bintan. Hasil pengabdian ini membuktikan pentingnya inovasi rasa dan juga kemasan serta branding yang dapat menarik pihak konsumen. Respon positif terhadap inovasi rasa dan kemasan baru yang lebih modern dan praktis, berhasil meningkatkan viasabilitas dan juga penjualan. Uji coba di toko-toko dan juga bazar lokal menunjukkan apresiasi dari pihak konsumen terhadap rasa yang autentik, dan juga terdapat saran terkait tekstur dan rasa pedas. Peluncuran produk dengan desain kemasan dan strategi pemasaran yang efektif mampu memberikan daya tarik. Studi ini menyoroti pentingnya pengembangan berkelanjutan dalam inovasi produk tradisional untuk menjaga daya saing. Evaluasi dan penyesuaian strategi pemasaran diperlukan agar produk tetap memenuhi preferensi konsumen dan dapat bertahan di pasar yang dinamis.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jme

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Environmental Science Social Sciences

Description

Artikel yang dimuat meliputi HASIL-HASIL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT yang berhubungan dengan pendidikan maritim, kelautan dan perikanan, sosial dan politik kemaritiman, ekonomi dan manajemen maritim, serta teknik dan industri maritim yang telah dipertimbangkan dan disetujui oleh dewan ...