SCHOULID: Indonesian Journal of School Counseling
Vol 10, No 2 (2025): SCHOULID: Indonesian Journal of School Counseling

Pengaruh Bimbingan Kelompok Dengan Teknik Expressive Writing Untuk Menurunkan Perilaku Self-Injury Pada Siswa

Harahap, Mahyuni (Unknown)
Rusman, Abdul Aziz (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh layanan bimbingan kelompok dengan teknik expressive writing dalam menurunkan perilaku self-injury pada siswa Madrasah Aliyah Tahfidz Qur'an As Syafariyah. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain pre-eksperimental tipe one group pretest-posttest design. Sampel penelitian terdiri dari 8 siswa yang dipilih melalui teknik purposive sampling, dengan kriteria kecenderungan perilaku self-injury tinggi. Intervensi dilakukan dalam empat sesi bimbingan kelompok yang memfokuskan pada eksplorasi dan ekspresi emosi melalui tulisan. Data dianalisis menggunakan uji Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil penelitian menunjukkan adanya penurunan signifikan pada skor kecenderungan perilaku self-injury setelah intervensi, dengan nilai signifikansi yang diperoleh adalah 0,011  karena nilai ini lebih kecil dari 0,05. Hasil ini menunjukkan bahwa teknik expressive writing efektif dalam membantu siswa mengelola emosi dan menurunkan perilaku menyakiti diri.Oleh karena itu, layanan bimbingan kelompok dengan teknik ini dapat dijadikan alternatif intervensi psikologis di lingkungan sekolah untuk menangani perilaku self-injury pada remaja.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

schoulid

Publisher

Subject

Humanities Health Professions Social Sciences

Description

SCHOULID: Indonesian Journal of School Counseling (ISSN-elektronict: 2548-3226 and ISSN-print: 2548-3234) first published in December 2016 is a peer-reviewed scientific International open access journal. The journal previously published by Indonesian Counselor Association and from Volume 2 issue 2 ...