PT. Adsfort Creative merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri kreatif dan menawarkan jasa bagi pemilik bisnis maupun brand untuk membuat konten media sosial yang kreatif dan kekinian. Konten yang ditawarkan berupa desain postingan, video, maupun film pendek mengenai bisnis yang ingin diiklankan. Untuk tujuan pemasaran yang lebih baik, mahasiswa mengembangkan official website yang dapat digunakan oleh PT. Adsfort Creative. Official website ini diharapkan dapat memuat informasi umum mengenai perusahaan dan portofolio berupa konten-konten dari pelanggan terdahulu.
Copyrights © 2025