Jurnal Pengabdian Informatika (JUPITA)
Vol. 3 No. 3 (2025): JUPITA Volume 3 Nomor 3, Mei 2025

Pengambilan Data Aset Website Properti Dan Pembuatan Database Penyimpanan Data Website Ini Vie Hospitality

I Gusti Ngurah Bagus Ferry Mahayudha (Unknown)
Ida Bagus Gede Dwidasmara (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 May 2025

Abstract

Divisi Web Development di perusahaan Ini Vie Hospitality memiliki peran kunci dalam pengembangan dan pengelolaan website properti. Divisi ini memiliki tanggung jawab utama dalam mengambil data yang berkaitan dengan aset properti dan merancang database yang efisien untuk penyimpanan serta manajemen data tersebut. Tujuan utama dari Divisi Web Development ini adalah untuk menyediakan platform yang efektif dan user-friendly bagi pengguna untuk menjelajahi, mencari, dan mendapatkan informasi terkait properti yang dikelola oleh perusahaan Ini Vie Hospitality. Tim ini juga bertanggung jawab untuk mengumpulkan data properti, termasuk gambar, deskripsi, detail teknis, dan informasi lainnya yang relevan. Mereka dapat mengintegrasikan data dari seluruh website properti yang dikelola. Pengambilan data dilakukan bantuan script program yang dapat melakukan web scraping.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jupita

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Other

Description

Jurnal Pengabdian Informatika (JUPITA) adalah jurnal pengabdian pada masyarakat yang diterbitkan oleh Program Studi Informatika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Udayana. Jurnal ini bertujuan untuk menerbitkan artikel tentang kegiatan pengabdian pada masyarakat yang ...