Jurnal Intelek Insan Cendikia
Vol. 2 No. 8 (2025): AGUSTUS 2025

Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Talking Stick Terhadap Aktivitas Dan Hasil Belajar Peserta Didik Pada Pokok Bahasan Menjelajah Sel Di SMAN 6 Bengkulu Selatan

Annesa Putri (Unknown)
Irwandi Irwandi (Unknown)
Mega Sari Aprianiarti (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Aug 2025

Abstract

Aktivitas dan hasil belajar Biologi SMA masih belum memuaskan. Tujuan penelitian adalah untuk melihat secara empiris apakah terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran Talking Stick terhadap aktivitas dan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran biologi kelas XI di SMAN 6 Bengkulu Selatan. Jenis penelitian adalah kuasi eksperimen, dengan sampel kelas XI IPA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 2 sebagai kelas kontrol. Instrumen penelitian ini adalah embar observasi aktivitas belajar dan tes hasil belajar kognitif berupa soal objektif. Data dianalisis menggunakan statistic uji t (independent t-test). Hasil penelitian diperoleh: (1) Terdapat perbedaan hasil belajar secara signifikan antara siswa yang dibelajarkan melalui model pembelajaran talking stick dengan siswa yang dibelajarkan melalui metode konvensional pada konsep system indra (2). Terdapat perbedaan aktivitas visual siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran talking stick dengan siswa yang dibelajarkan melalui metode konvensional pada konsep system indra manusia

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jiic

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Intelek Insan Cendikia (JIIC) adalah jurnal MULTI DISIPLIN ILMU. Jurnal ini menerima artikel ilmiah dari seluruh bidang ilmu, seperti : keagamaan, pendidikan, ekonomi, sosial, kesehatan, hukum, manajemen, dan seluruh bidang keilmuan ...