Salah Satu UMKM yang dimiliki ialah Aura Mart. UMKM tersebut berasal dari Kota Padang. Aura Mart bergerak dibidang Food and Beverage dan juga alat penunjang kebutuhan dapur. Perannya dalam lingkungan ialah memenuhi kebutuhan masyarakat ialah dalam memenuhi kebutuhan pribadi hingga rumah tangga. Dalam penerapan bisnisnya, target penjualan dari Aura Mart tidak pernah memenuhi target yang diinginkan. Strategi yang dilakukan Aura Mart dalam memasarkan produknya saat ini hanya secara mulut ke mulut. Akibat persaingan yang tinggi dan strategi yang tidak tepat mengakibatkan target penjualan dari Aura Mart tidak tercapai. Aura Mart melakukan analisis menggunakan Metode QSPM (Quantitative Strategic Planning Matrix) merupakan sebuah instrumen yang digunakan untuk melakukan evaluasi alternatif secara obyektif. Tujuan utamanya adalah menilai daya tarik relatif dari berbagai tindakan alternatif yang layak, dan membantu dalam menentukan strategi terbaik. Hasil dari Tugas Akhir ini terdapat lima alternatif strategi yang akan segera diimplementasikan diantaranya Membuat akun di platform marketplace seperti Shopee/Bukalapak, Menambah beberapa produk lokal atau UMKM sebagai variasi tambahan dengan harga relatif murah, Menambah karyawan untuk bagian pemasaran, Menyediakan merek produk yang sering diinginkan konsumen, Menambahkan sistem delivery order dengan free di minimum jarak tertentu. Kata kunci: Analisis SWOT, Matriks IFE, Matriks EFE, QSPM, Strategi Pemasaran
Copyrights © 2024