Penelitian ini mengembangkan sistem pendukung keputusan berbasis website untuk investasi lahan di Jawa Barat, menggunakan algoritma k-prototype untuk clustering dan random forest untuk prediksi harga tanah. Sistem ini mengintegrasikan data demografi, ekonomi, dan geografis yang kemudian divisualisasikan dalam peta interaktif, memberikan rekomendasi yang akurat bagi penilai dan investor. Hasilnya, pengujian alfa 100% menunjukkan bahwa semua komponen dapat dioperasikan dengan baik sesuai kebutuhan. Sistem ini efektif dalam membantu pengambilan keputusan investasi lahan yang lebih tepat dan mengurangi risiko. Keywords—website, investasi lahan, visualisasi data, peta
Copyrights © 2024