Ketahanan pangan daerah sangat bergantung pada efektivitas pengelolaan dan penyimpanan hasil panen, salah satunya melalui keberadaan lumbung padi. Kabupaten Subang sebagai daerah agraris memiliki banyak lumbung padi, namun pendataan dan pemetaannya masih belum optimal secara digital dan spasial. Penelitian ini bertujuan untuk merancang Sistem Informasi Geografis (SIG) guna memetakan lokasi lumbung padi di Kabupaten Subang. Proses pengembangan sistem dilakukan menggunakan metode Rational Unified Process (RUP), dengan pemodelan Unified Modeling Language (UML). Hasil akhir berupa prototipe SIG berbasis web yang dapat menyajikan informasi geografis dan atribut terkait lumbung padi. Sistem ini diharapkan dapat menunjang pengambilan keputusan strategis dalam distribusi pangan, perencanaan logistik pertanian, dan pelaporan stok.
Copyrights © 2025