Kebakaran merupakan bencana perkotaan yang sering terjadi di kota besar seperti DKI Jakarta, menyebabkan kerugian materiel dan non-materiel. Analisis data yang komprehensif dan visualisasi yang efektif krusial untuk memahami pola, penyebab, dan distribusi spasial kejadian. Penelitian ini mendeskripsikan potensi penggunaan Microsoft Power BI dalam memvisualisasikan data peristiwa kebakaran di DKI Jakarta. Data yang dianalisis mencakup periode, wilayah administrasi, kecamatan, kelurahan, dugaan penyebab, dan jumlah kejadian dari tahun 2021 hingga 2024. Penelitian ini menguraikan pembangunan dasbor interaktif dengan memanfaatkan penelitian sebelumnya terkait analisis data kebakaran dan visualisasi kebencanaan menggunakan Power BI, Dasbor tersebut menampilkan tren kejadian, distribusi spasial (antar wilayah administrasi dan kecamatan rawan), serta dugaan penyebab utama kebakaran. Visualisasi ini diharapkan memberikan insight berharga bagi instansi terkait, khususnya Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan, untuk perumusan strategi pencegahan, mitigasi, dan peningkatan respons bencana kebakaran di DKI Jakarta.
Copyrights © 2025