Cakradonya Dental Journal
Vol 11, No 2 (2019): Agustus 2019

PENGARUH EKSTRAK IKAN GABUS (Channa striata) TERHADAP PENYEMBUHAN STOMATITIS AFTOSA REKUREN PADA MAHASISWI PSKG FK UNSRI

Chairani, Shanty (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Aug 2025

Abstract

Stomatitis aftosa rekuren (SAR) merupakan salah satu penyakit mukosa mulut yang sering ditemui. SAR dapat menganggu dan menurunkan kualitas hidup sehingga diperlukan perawatan yang adekuat sehingga dapat mempercepat penyembuhan dan mengurangi rasa nyeri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh ekstrak ikan gabus terhadap durasi penyembuhan dan pengurangan rasa nyeri dari SAR. Penelitian eksperimental dengan rancangan pretest-posttest with control group melibatkan 38 mahasiswi PSKG FK UNSRI dengan SAR minor yang dibagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok perlakuan yang diberi ekstrak ikan gabus dan kelompok kontrol yang diberi akuades. Subjek tiap kelompok diinstruksikan untuk mengaplikasikan ekstrak ikan gabus atau akuades sebanyak 3 kali sehari. Durasi penyembuhan SAR diamati sampai sembuh dan rasa nyeri SAR diukur menggunakan visual analog scale (VAS) pada baseline dan hari ketiga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa durasi penyembuhan SAR pada kelompok ekstrak ikan gabus lebih cepat secara signifikan dari kelompok akuades (P0.05). Terdapat perbedaan yang signifikan dari perbandingan skor VAS baseline dengan hari ketiga pada kedua kelompok (P0.05). Kelompok ekstrak ikan gabus menunjukkan pengurangan rasa nyeri yang signifikan dibandingkan kelompok akuades (P0.05). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan ekstrak ikan gabus (Channa striata) dapat mempercepat durasi penyembuhan SAR dan dapat mengurangi rasa nyeri dari SAR.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

CDJ

Publisher

Subject

Dentistry Public Health

Description

Cakradonya Dental Journal (CDJ) is a scientific journal publishes twice a year, on February and August. CDJ publishes conceptual articles from original research results that are relevant to the fields of medicine, dental care, oral health, general dentistry, dental materials, and public health. CDJ ...