JURNAL KESEHATAN YAMASI MAKASSAR
Vol 9 No 2 (2025): Jurnal Kesehatan

UJI EFEKTIVITAS GEL EKSTRAK DAUN MELINJO (Gnetum gnemon L.) TERHADAP Staphylococcus epidermidis

Dzulasfi (Unknown)
Nur Fajrina (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui efektivitas sediaan gel ekstrak daun melinjo (Gnetum gnemon L.) dalam menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus epidermidis dan konsentrasi optimum sediaan gel ekstrak daun melinjo dalam menghambat pertumbuhan Staphylococcus epidermidis. Daun melinjo diekstraksi menggunakan metode maserasi dengan etanol 96% dan diformulasikan menjadi sediaan gel konsentrasi 1%, 2%, dan 3%. Uji aktivitas antibakteri dilakukan dengan metode paperdisk pada media Nutrient Agar (NA) yang telah diinokulasi bakteri uji, serta menggunakan klindamisin sebagai kontrol positif dan basis gel sebagai kontrol negatif. Hasil menunjukkan bahwa gel ekstrak daun melinjo efektif dalam menghambat pertumbuhan Staphylococcus epidermidis. Dan konsentrasi optimum dari gel ekstrak daun melinjo yang dapat menghambat pertumbuhan Staphylococcus epidermidis adalah konsentrasi 3% dengan rata-rata diameter zona hambat 14,43 mm dengan kategori kuat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Jurkes

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal ini memuat naskah hasil penelitian dengan kajian ilmiah yang berkaitan dengan bidang kesehatan secara umum dan bidang farmasi khususnya. Sebuah jurnal yang didedikasikan untuk publikasi hasil penelitian seluruh aspek ilmu farmasi sebagai berikut : farmasetika, kimia farmasi, biologi farmasi, ...