Persalinan lama pada ibu primipara dapat meningkatkan risiko komplikasi dan kematian ibu maupun bayi. Intervensi nonfarmakologis seperti akupresur titik SP6 diketahui dapat merangsang kontraksi uterus dan mempercepat proses persalinan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh akupresur titik SP6 terhadap durasi kala I persalinan fase aktif pada ibu primipara. Desain penelitian ini adalah quasi-eksperimental dengan pendekatan posttest only control group design. Sampel berjumlah 40 ibu primipara yang dibagi menjadi dua kelompok: 20 responden kelompok intervensi dan 20 kelompok kontrol. Akupresur diberikan pada titik SP6 saat fase aktif, dan durasi persalinan diukur menggunakan partograf. Analisis data menggunakan uji Mann-Whitney dengan tingkat signifikansi 0,05. Hasil menunjukkan adanya perbedaan bermakna antara kedua kelompok, dengan nilai p = 0,009, yang menunjukkan bahwa akupresur titik SP6 dapat memperpendek durasi kala I fase aktif. Akupresur titik SP6 efektif dalam mempercepat durasi persalinan kala I fase aktif dan dapat digunakan sebagai intervensi nonfarmakologis yang aman dalam praktik asuhan kebidanan.
Copyrights © 2025