Journal of Economics and Business UBS
Vol. 14 No. 4 (2025): Journal of Economics and Business UBS

Evaluasi Aspek Legal dan Ekonomi dari Strategi Bunching (Studi Kasus pada Wajib Pajak Indonesia)

Purwa Wicaksono, Swara Aldy (Unknown)
Martani, Dwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Aug 2025

Abstract

Skema PPh Final melalui PP 23/2018 dan PP 55/2022 kerap dimanfaatkan karena dinilai mempunyai beban yang lebih ringan dibandingkan Pasal 17 UU PPh. Upaya manajemen pajak berupa tax avoidance, seperti bunching temporal dan bunching dapat terjadi dengan memanfaatkan celah regulasi perpajakan. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi peran PP 55/2022 dalam mencegah bunching dan membandingkannya dengan mekanisme GAAR di Australia yang menekankan purpose test. Evaluasi dilakukan menggunakan enam kriteria OECD, yaitu relevansi, koherensi, efektivitas, efisiensi, dampak, dan keberlanjutan, melalui pendekatan kualitatif berbasis data primer dan sekunder, termasuk wawancara dengan pelaku usaha dan praktisi pajak. Hasil analisis menunjukkan bahwa PP 55/2022 tetap bermanfaat dalam mendukung kepatuhan administratif UMKM, tetapi memerlukan penguatan di sisi substansi dan implementasi untuk mencegah penghindaran pajak secara berkelanjutan. Studi komparasi dengan GAAR di Australia memperlihatkan bahwa penerapan pendekatan berbasis tujuan utama transaksi (dominant purpose test) disertai perangkat evaluatif yang konkret dapat memberikan arah penguatan bagi desain kebijakan anti-penghindaran di Indonesia.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

joeb

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal of Economics & Business UBS adalah jurnal yang diterbitkan sebulan sekali oleh STIE UniSadhuGuna. Jurnal Indonesia Sosial Sains akan menerbitkan artikel ilmiah dalam lingkup ilmu sosial dan ekonomi. Artikel yang diterbitkan adalah artikel dari penelitian, studi atau studi ilmiah kritis dan ...