Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh live streaming terhadap keputusan pembelian konsumen. Penelitian ini juga ingin melihat perbedaan persepsi berdasarkan jenis kelamin laki-laki dan perempuan. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan regresi linear sederhana. Sampel dalam penelitian ini adalah konsumen yang pernah melihat live streaming di Tiktok, dengan jumlah responden sebanyak 100 orang. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh nilai koefisien regresi sebesar 0,837 dengan nilai signifikansi 0,000, yang menunjukkan bahwa variabel live streaming berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Nilai koefisien beta sebesar 0,829 mengindikasikan bahwa live streaming merupakan prediktor yang kuat dalam memengaruhi keputusan pembelian konsumen. Selain itu. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa live streaming menjadi salah satu strategi pemasaran digital yang efektif dalam mendorong konsumen untuk melakukan pembelian
Copyrights © 2025