eCo-Buss
Vol. 8 No. 1 (2025): eCo-Buss

Pengaruh Influencer Marketing dan Content Marketing Terhadap Purchase Intention Melalui Brand Awareness Studi Pada Instagram Pocari Sweat

Oktaviani, Fadhilah Nur (Unknown)
Wilujeng, Ita Prihatining (Unknown)
Siswanto, Ely (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Aug 2025

Abstract

Perkembangan teknologi yang kian pesat membawa pengaruh besar bagi kehidupan masyarakat saat ini. Salah satu platform jejaring sosial yang dipergunakan dalam mempromosikan produk secara efektif yaitu instagram. Studi ini bermaksud guna mengetahui pengaruh influencer marketing dan content marketing terhadap purchase intention melalui brand awareness. Data yang terhimpun berupa kuesioner yang disebar pada responden dengan jumlah sebanyak 101 responden. Penentuan sampling pada studi ini mengaplikasikan teknik purposive sampling dengan pertimbangan tertentu untuk bisa menjadi sampel pada studi ini. Adapun pertimbangannya ialah responden yang mengoperasikan plikasi Instagram dan mengetahui influencer Fadil Jaidi. Penelitian ini mempergunakan Partial Least Square (PLS) dengan software SmartPLS. Temuan ini mengindikasikan variabel influencer marketing berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap brand awareness, tetapi tidak signifikan terhadap purchase intention. Pada content marketing memiliki pengaruh positif dan siginifikan terhadap brand awareness dan purchase intention. Kemudian pada variabel brand awareness berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap purchase intention. Selain itu brand awareness tidak menjadi mediator yang signifikan antar variabel.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

eb

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Focus on the development of economic sciences especially ECommerce and Business, both scientific and practical review, so it is expected to become a scientific medium for the creation of integration between theoretical studies and practical studies for the development of economic science in various ...