Journal of Innovation in Management, Accounting and Business
Vol. 4 No. 2 (2025)

Pengaruh Struktur Kepemilikan Manajerial, Good Corporate Governance, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Manajemen Laba.

Khoirunnisa, Resti (Unknown)
Hizazi , Achmad (Unknown)
Heriyani, Heriyani (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh struktur kepemilikan manajerial, good corporate governance (GCG), dan ukuran perusahaan terhadap praktik manajemen laba pada perusahaan sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2019 hingga 2023. Pendekatan kuantitatif digunakan dalam studi ini dengan memanfaatkan data sekunder. Sampel terdiri dari 24 perusahaan sektor makanan dan minuman yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling berdasarkan kriteria tertentu. Variabel independen dalam penelitian ini mencakup struktur kepemilikan manajerial, good corporate governance, dan ukuran perusahaan, sedangkan variabel dependen adalah manajemen laba. Analisis dilakukan melalui statistik deskriptif dan pengolahan data menggunakan perangkat lunak SPSS versi 30. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, struktur kepemilikan manajerial tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap manajemen laba, sementara good corporate governance dan ukuran perusahaan memiliki pengaruh terhadap manajemen laba. Secara simultan, ketiga variabel independen tersebut secara signifikan memengaruhi praktik manajemen laba.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jimab

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal of Innovation in Management, Accounting and Business (JIMAB), with ISSN 2830-7801, provides a scientific discourse about management, accounting, and business, both practically and conceptually. The published articles in this journal cover various topics from the result of particular ...